Senin, 27 Oktober 2025

JDIH Kabupaten Bogor Borong Dua Penghargaan Bergengsi Tingkat Jawa Barat 2025

aihan Juara I dan III, jadi motivasi tingkatkan kualitas layanan hukum.

Editor: Content Writer
Dok. Pemkab Bogor
PENGHARGAAN BERGENGSI - JDIH Kabupaten Bogor dinobatkan terbaik di Jawa Barat 2025 dengan raihan Juara I dan III, jadi motivasi tingkatkan kualitas layanan hukum. 

TRIBUNEWS.COM – Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Kabupaten Bogor menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua penghargaan sekaligus pada ajang Pertemuan dan Penghargaan JDIH Tingkat Provinsi Jawa Barat 2025.

Penghargaan bergengsi yang digelar Biro Hukum dan HAM Setda Provinsi Jawa Barat itu menobatkan JDIH Kabupaten Bogor sebagai Juara I Kategori Anggota JDIH Pemerintah Daerah Terbaik 2025, sekaligus Juara III Kategori Anggota JDIH Pemerintah Daerah Dukungan Terbanyak 2025.

Baca juga: KPK Sebut Travel Haji Penerima Kuota Tambahan Terbanyak Ada di Jabar dan Jateng

Trofi penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Barat pada Senin (29/9/2025). Hadir menerima penghargaan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra) Kabupaten Bogor, Zaenal Ashari, mewakili Bupati Bogor Rudy Susmanto.

Zaenal mengapresiasi kerja keras seluruh tim JDIH serta kontribusi perangkat desa yang telah mendukung dengan menyumbangkan produk hukum desa. “Penghargaan ini adalah hasil kerja bersama. Tak lupa kami berterima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bogor yang turut memberikan penilaian terhadap layanan JDIH. Prestasi ini akan jadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas layanan informasi hukum kepada masyarakat,” ujarnya.

Keberhasilan ini menjadi bukti konsistensi JDIH Kabupaten Bogor dalam menghadirkan layanan dokumentasi hukum yang transparan, akuntabel, dan berbasis digital. Dengan capaian tersebut, JDIH Kabupaten Bogor semakin mengukuhkan diri sebagai rujukan layanan informasi hukum yang mudah diakses publik.

Baca juga: TNI dan Pemkab Bogor Bersinergi lewat Kegiatan Serbuan Teritorial 2025 di Desa Bojong Koneng

 

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved